Judul | : | Manajemen Operasional : Konsep dan Praktik Edisi Revisi |
Penulis | : | Lila Bismala Linzzy Pratami Putri Asrizal Efendy Nasution Bagus Handoko Aswin Pratama Harahap |
Halman | : | 332 halaman |
Ukuran | : | 16 x 25 cm |
Harga | : | Rp.133.000,- |
Penerbit | : | Perdana Mulya Sarana |
ISBN | : | Masih diproses |
Sinopsis | : | Buku ini membahas tentang dasar-dasar manajemen operasi, yang dapat digunakan oleh mahasiswa, dosen serta praktisi. Bab 1 membahas tentang pengenalan manajemen operasi yang bertujuan untuk memper- kenalkan konsep dasar dalam mempelajari manajemen operasi. Bab 2 berisi tentang strategi produksi, di mana dikemukakan tentang bagaimana sebaiknya perusahaan memformulasikan strategi. Bab 3 membahas tentang desain produk secara garis besar, bagaimana konsep produk bila ditinjau dari beberapa aspek. Bab 4 berisi tentang proses produksi yang digunakan perusahaan, baik itu manufaktur, jasa maupun proyek. Bab 5 menyajikan tentang peramalan, di mana akan dikemukakan beberapa metode peramalan kapasitas yang dapat digunakan. Bab 6 membahas tentang perencanaan kapasitas yang dapat digunakan perusahaan, yang memberikan beberapa alternative metode perencanaan kapasitas. Bab 7 mengulas tentang bagaimana sebaiknya perusahaan memilih lokasinya. |
Judul | : | Eksistensi Madrasah Diniyah Takmiliyah Awaliyah Warisan Tradisi dan Harapan Masa Depan |
Penulis | : | Dr. Junaidi Arsyad, MA |
Halman | : | 172 halaman |
Ukuran | : | 14 x 22 cm |
Harga | : | Rp.67.000,- |
Penerbit | : | Perdana Mulya Sarana |
ISBN | : | 978-623-411-096-8 |
Sinopsis | : | Buku ini berusaha menggali lebih dalam mengenai peran dan kontribusi MDTA dalam membentuk karakter dan kepribadian bangsa, serta bagaimana lembaga ini dapat terus beradaptasi dengan perkembangan zaman. Melalui kajian historis, analisis perkembangan terkini, dan refleksi ke depan, buku ini diharapkan mampu memberikan gambaran yang komprehensif tentang eksistensi MDTA sebagai salah satu pilar pendidikan Islam di Indonesia. |
Judul | : | Tongku Lempang Hasibuan Sosok Peretas Sejarah |
Penulis | : | Alianda Lubis, MM |
Halman | : | 224 halaman |
Ukuran | : | 14 x 22 cm |
Harga | : | Rp.90.000,- |
Penerbit | : | Perdana Mulya Sarana |
ISBN | : | 978-623-411-094-4 |
Sinopsis | : | Tongku Lempang Hasibuan merupakan salah satu tokoh pejuang kemedekaan Indonesia. Di buku ini di ceritakan bagaimana beliau, isteri dan para sahabat serta masyarakat Sibuhan dengan semangatnya memeperjuangkan dan memproklamirkan kemerdekaan Indonesia di tanah Mandailing khususnya di desa kelahiran beliau di Sibuhuan. |
Judul | : | Kebijakan Pendidikan |
Penulis | : | Marhan Hasibuan, MA dan Muhammad Arif Hidayat, M.Pd |
Halman | : | 312 halaman |
Ukuran | : | 15 x 24 cm |
Harga | : | Rp.125.000,- |
Penerbit | : | Perdana Mulya Sarana |
ISBN | : | 978-623-411-095-1 |
Sinopsis | : | Di Indonesia,
beberapa kementerian, termasuk Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan
Teknologi, dan Kementerian Agama, bertanggung jawab atas penyelenggaraan
pendidikan. Dengan demikian, kebijakan seperti pendidikan umum, pendidikan
Islam, dan pendidikan kedinasan muncul. Semua pihak yang bertanggung jawab atas
pengelolaan pendidikan harus memahami kebijakan-kebijakan ini, karena mereka
saling berhubungan dan saling berhubungan, tetapi terkadang berbeda, yang
menyebabkan kebingungan dan membutuhkan klarifikasi. Kebijakan yang
berbeda dalam bidang apa pun pada akhirnya berfungsi sebagai sarana untuk
menyelesaikan berbagai masalah yang dihadapi masyarakat. Kebijakan berhasil
memecahkan masalah, terkadang tidak, dan terkadang menimbulkan masalah baru.
Keadaan ini menjadi topik yang menarik untuk dipelajari, serta untuk
menganalisis faktor penyebabnya dan solusinya. Ini harus dilakukan karena
pembuatan setiap kebijakan telah membutuhkan banyak waktu, energi, dan
pemikiran bagi mereka yang membuatnya, serta menghasilkan banyak biaya. Semua
orang yang bertanggung jawab atas pendidikan, serta mereka yang mengambil alih
kebijakan pendidikan, harus memahami masalah tersebut dan menghayatinya untuk
menemukan solusinya.
Pembaca akan
mendapatkan pemahaman yang lebih baik tentang berbagai macam kebijakan
pendidikan Islam dan pendidikan umum, serta masalahnya, dalam buku ini. Dengan
demikian, buku ini menjadi semakin menarik dan penting untuk dibaca oleh mereka
yang terlibat dalam kegiatan pendidikan. Dengan cara ini, selain menumbuhkan
rasa memiliki (sense of belonging) juga menumbuhkan rasa bertanggung
jawab (sense of responsibility) untuk memecahkan, sehingga kebijakan
tersebut dapat berjalan dengan baik, dengan harapan bahwa ini akan mendorong
kemajuan dan kejayaan bangsa. |
Judul | : | Ende-Ende Paingotkon: Antologi Syair Keislaman Karya Rukun Nasution (1928-1998) |
Penulis | : | Prof. Dr. Hasan Asari, MA dan Dr. Yusnaili Budianti, M.Ag |
Halman | : | 246 halaman |
Ukuran | : | 15 x 24 cm |
Harga | : | Rp.100.000,- |
Penerbit | : | Perdana Mulya Sarana |
ISBN | : | 978-623-411-092-0 |
Sinopsis | : | Isi buku ini terdiri atas empat bagian. Bagian pertama memperkenalkan latar belakang Rukun Nasution dan syair-syair itu sendiri. Meskipun tidak secara mendalam, mengenal latar belakang kehidupan seorang penulis jelas membantu memberi konteks sosial-historis terhadap karya-karyanya. Karya-karya tersebut sudah sepatutnya dibaca dan diapresiasi dalam koteks tersebut. Berdasarkan status kepenulisannya syair-syair Rukun Nasution dikelompokkan ke dalam tiga: karya sendiri terdiri atas lima syair; karya terjemahan dari bahasa Melayu ke dalam bahasa Mandailing terdiri atas dua syair; dan karya alih aksara dari aksara Arab Melayu ke aksara Latin, satu syair. Tiga kelompok karya tersebut dipresentasikan dalam bagian kedua, ketiga dan keempat. Sebuah sektet (puisi berbaris enam) karya Hasan Asari diselipkan di bagian awal yang dituliskan dalam sebuah perjalanan penelitian ke Yogyakarta pada penghujung Mei 2024. |
Judul Penulis | : : | Prof. Syahrin Mujaddid Islam Asia Tenggara Biografi Intelektual & Dedikasi Akademis Syahrin Harahap |
Editor | : | Abdul Rasyid dan Purjatian Azhar |
Halman | : | 366 halaman |
Ukuran | : | 15 x 24 cm |
Harga | : | Rp.150.000,- |
Penerbit | : | Perdana Mulya Sarana |
ISBN | : | 978-623-411-093-7 |
Sinopsis | : | Prof. Dr. Syahrin Harahap, MA. lahir tanggal 16 Agustus 1961 telah menjalankan kekiprahannya dan mendedikasikan keilmuan, aktifitas intelektual, dan pengembangan masyarakat (Community Development) secara sungguh-sungguh dan dalam koridor yang tak terbatas. Dia menekuni Ilmu Pemikiran Islam Modern, Moderasi Beragama dan Enterpreneurship Islam; tidak hanya secara teoritis, tetapi juga secara aksiologis. Atas aktifitas dan dedikasinya, para ilmuan yang mengenalnya sering menjulukinya dengan sebutan yang berpariasi; sebagai mufakkir, leader yang handal, bahkan ada yang menyebutnya sebagai mujaddid besar. Sebagai rasa syukur dan apresiasi terhadap kiprahnya, para sahabat, kolega, murid dan kadernya ingin mengadakan syukuran dalam bentuk "Refleksi Pembaharuan dalam Islam: 63 Tahun Prof. Syahrin" sebagaimana terdapat dalam buku ini. Semoga dapat memberi faidah dan spirit bagi intelektual baik masa kini maupun yang akan datang dalam memajukan bangsa, Islam dan peradaban. |